Gambar : Workshop Parenting SAB

Sekolah Alam Bosowa Gelar Workshop Parenting

Sekolah Alam Bosowa berbagi metode pola asuh yang tepat bagi tumbuh kembang anak melalui Workshop Parenting dengan mengangkat tema "Anak Cerdas Melalui Penerapan Seven Essential Life Skills" (27/04/19).

Kegiatan yang berlangsung di Sekolah Alam Bosowa ini dihadiri puluhan peserta dan dibawakan oleh narasumber berpengalaman yaitu psikolog, Titin Florentina dan Uncle Edi seorang praktisi pendidikan anak usia dini.

"Setiap anak cerdas!" Ucap Titin Florentina, membuka sesi materi pengenalan Seven Essential Life Skills. Titin menjelaskan bahwa tiap anak memiliki kecerdasan yang berbeda-beda, tidak semua anak handal dalam tiap pelajaran. Maka disinilah peran orangtua untuk mengenal potensi anak dan membangun potensi tersebut melalui pendidikan pola asuh yang tepat.

Titin menguraikan Seven Essential Life Skills yang harus diasah dalam diri anak ialah fokus dan kontrol diri, pengambilan perspektif, komunikasi, membangun koneksi, berpikir kritis, menghadapi tantangan, dan self directed engaged learning.?

Adapun contoh penerapan tiap poin Seven Essential Life Skills dalam keseharian anak dijelaskan secara mendalam oleh Uncle Edi. Peserta dibagi menjadi tiga kelompok yaitu sentra main peran besar, sentra persiapan, dan sentra bahan alam.

"Melalui kegiatan sentra ini, peserta diberikan pengalaman untuk menempatkan diri di posisi anak dan merasakan bagaimana penerapan Seven Essential Life Skill dalam aktivitas anak" jelas Edi.

Setelah itu peserta membuat karya baik berupa origami, kolase, hiasan bunga dan lain sebagainya untuk melatih kreativitas dan sebagai bahan ajar kegiatan anak di rumah.

Kepala Sekolah, Eko Arianto menjelaskan bahwa sebagai sekolah yang telah menerapkan Seven Essential Life Skills, SAB ingin berbagi dengan para orangtua dan pendidik yang lain bagaimana pengaruh pendidikan karakter pada anak sejak dini dapat membangun kecerdasan anak baik dalam akademik dan emosional.

"Harapannya setelah peserta mengikuti workshop ini bukan hanya dapat ilmu tapi juga memiliki pengalaman dalam prakteknya" ucap Eko.

Share this Post

Facebook Comments ()

Leave a comment